Siapakah Pak Samsul ? Mungkin banyak orang yang bertanya demikian. Yeps, karena Beliau baru bergabung menjadi dosen Teknik Sipil Universitas Medan Area (UMA) pada tahun 2021!
Samsul Abdul Rahman Sidik Hasibuan atau yang biasa di panggil Pak Samsul adalah dosen Teknik Sipil. Beliau merupakan dosen yang dikenal baik, humoris dan terbuka kepada mahasiswanya.
Beliau terlahir menjadi anak kedua dari 3 bersaudara. Dosen kelahiran Dili, 10 Oktober 1997 ini merupakan dosen termuda di antara dosen-dosen lainnya di jurusan Teknik Sipil dan di Fakultas Teknik UMA. Meskipun masih tergolong sangat muda, namun alumni Universitas Atma Jaya Yogyakarta ini memiliki segudang pengalaman! Bagaimana tidak?
Setelah 3 tahun 10 bulan menimba ilmu, akhirnya pada tahun 2019 Beliau berhasil menyandang gelar S1 Teknik Sipil dan menjadi mahasiswa lulusan tercepat di Universitas Teknologi Yogyakarta. Pada bulan agustus tahun 2019 Beliau melanjutkan pasca sarjana di Teknik Sipil Universitas Atma Jaya Yogyakarta dan lulus dalam waktu 1 tahun 8 bulan, dan lagi-lagi menjadi mahasiswa dengan lulusan tercepat.
Di jenjang sarjana Beliau pernah menjadi asisten dosen pada mata kuliah struktur beton bertulang, perancangan bangunan Teknik sipil, dan Aplikasi komputasi, dan juga di jenjang pasca sarjana beliau pernah menjadi asisten riset dibawah naungan departemen arsitektur pada februari 2021 – july 2021. Tidak heran, Banyak software yang Beliau kuasai seperti SAP2000, ETABS, Matlab, AutoCad, SketchUp, OpenSees, Xtract, SeismoMatch dan banyak aplikasi berbasis android.
Beliau juga aktif melakukan penelitian dan mempublikasikan karya-karya di jurnal internasional, jurnal nasional dan prosiding internasional maupun nasional. Beliau juga aktif mengikuti konferensi atau seminar internasional maupun nasional sebagai presenter. Hingga saat ini total lebih dari 35 karya telah dipublikasikan di jurnal internasional maupun nasional. Saat ini juga beliau dipercaya untuk menjabat sebagai kepala laboratorium prodi sipil, dan berharap bisa mambantu prodi sipil UMA menjadi lebih baik. Mari kita doakan agar beliau sehat selalu, beliau semangat selalu agar sipil UMA semakin maju.